TITIKINFO.COM, Nunukan – Personel Perintis Sat Samapta Polres Nunukan, mengamankan 8 unit sepeda motor yang menggunakan knalpot brong yang digunakan oleh segerombolan remaja untuk balap Liar pada Selasa (04/03/2025), dini hari.
Delapan unit sepeda motor yang diamankan jajaran Polres Nunukan sebelumnya digunakan oleh para remaja untuk aksi balap liar di area Masjid Hidayaturrahman Islamic Center Nunukan, Kalimantan Utara.
Kasi Humas Polres Nunukan, Ipda Zainal Yusuf mengatakan delapan unit sepeda motor yang menggunakan knalpot brong tersebut terjaring patroli rutin personel Perintis Sat Samapta dalam rangka Bulan Suci Ramadan.
“Ada delapan unit sepeda motor yang diamankan personel Perintis Sat Samapta, karena menggunakan knalpot brong,” kata Zainal Yusuf.
Sebelumnya, personel Perintis Sat Samapta Polres Nunukan menerima informasi dari masyarakat bahwa adanya genk motor dengan knalpot brong di area Masjid Islamic Center Nunukan.
“Dari informasi masyarakat, setiap Bulan Ramadan, area Masjid Islamic Center kerap kali dijadikan arena balap liar oleh para remaja,” ucapnya.
Selain itu, polisi juga melakukan pemeriksaan badan terhadap para remaja yang melakukan balap liar, untuk memastikan tidak adanya benda tajam atau benda berbahaya lainnya yang mereka bawa.
“Alhamdulillah tidak ada benda tajam atau benda berbahaya lainnya yang mereka bawa. Delapan kendaraan sudah diamankan ke Satlantas Polres Nunukan untuk diberikan sanksi tilang,” ungkap Zainal.
Related posts
Dapatkan Berita Terbaru
* Anda akan menerima berita dan pembaruan terkini!